Penyebab Telapak Tangan Sering Berkeringat dan Cara Mengatasinya

Penyebab Telapak Tangan Sering Berkeringat - Berkeringat merupakan seuatu yang wajar dan sehat, pengeluaran keringat berfungsi untuk pembuangan air dan garam. Keringat dibuang saat kita kepanasan, air (keringat) memiliki sifat menyerap panas untuk dapat menguap. Nah air keringat menyerap panas tubuh agar tubuh terasa lebih dingin dan kulit tidak terkena sengatan matahari langsung. Tapi sebagai gantinya karena banyak air yang terbuang maka kita menjadi haus saat berkeringat.

Namun bagaimana kalau telapak tangan sering berkeringat? dan bagaimana cara mengatasinya?
Tangan yang sering berkeringat disebut juga hiperhidrosis atau keringat berlebih.

Rata-rata penderita hiperhidrosis adalah bakat keturunan dari keluarganya. Sekitar sepertiga orang dengan hiperhidrosis memiliki anggota keluarga dengan keluhan yang sama. Selain bakat bawaan,

Penyebab Telapak Tangan Sering Berkeringat

Beberapa hal berikut dapat menjadi penyebab telapak tangan berkeringat adalah

  • Olahraga
  • Suhu panas dan lembab
  • Minuman/makanan panas atau pedas
  • Emosi yang kuat seperti stres dan kecemasan
  • Obesitas

Hal lain yang juga dapat menyebabkan telapak tangan sering keluar keringat , di antaranya :

  • Makanan atau minuman tertentu. Makanan pedas, minuman panas atau minuman yg mengandung kafein dan alkohol dapat membuat kita berkeringat.
  • Obat-obatan. Morfin, tiroksin dosis tinggi, beberapa anti-psikosa, obat pereda nyeri (aspirin dan asetaminofin).
  • Menopause. Wanita pada masa ini biasa mengalamai hot flashes, dimana terjadi peningkatan suhu kulit yang disertai keringat dan kegerahan.
  • Hipoglikemia. Kadar gula darah yang rendah sering dijumpai pada penderita diabetes yang mengkonsumsi insulin atau obat anti-diabetes-oral.
  • Demam. Ketika suhu badan naik dan akan kembali ke normal, bisa disertai dengan keringat berlebihan.
  • Hipertiroidisme. Kadang kelenjar tiroid mengeluarkan sejumlah besar hormon tiroksin. Hal ini menyebabkan penurunan berat badan, denyut jantung yang cepat atau tidak teratur, gelisah.
  • Serangan jantung. Terjadi ketika aliran darah ke otot jantung berkurang.
  • Tuberkolosis. Salah satu gejalanya adalah berkeringat di malam hari.

Cara Mengatasi Tangan Sering Berkeringat


Deodorant dengan resep dokter

Deodorant atau anti perspirant yang dijual bebas seringkali tidak dapat membantu menyelesaikan masalah hiperhidrosis sehingga dokter akan meresepkan produk tertentu yang memiliki efek yang lebih kuat

Obat-obatan
Obat-obatan yang diberikan antara lain bertujuan untuk menghalangi kerja saraf yang memicu kelenjar keringat

Injeksi botoks
Berfungsi untuk menghalangi kerja saraf kelenjar keringat

Banyak Minum Air Putih
Dengan sering minum air putihmaka keringat akan cepat keluar dan akan membantu proses mengurangi keringat yang kotor

Tindakan bedah
Tindakan bedah antara lain bertujuan untuk mengambil kelenjar keringat berlebih atau memblokade saraf kelenjar keringat

Penanganan yang Anda dapat lakukan:
  • Mandi secara rutin untuk menghilangkan bakteri dan mikroorganisme
  • Keringkan kaki Anda setelah mandi/berendam/terkena air/
  • Selalu ganti sepatu Anda terutama saat berada dalam kondisi lembab
  • Gunakan kaos kaki yang tepat dan menyerap keringat
  • Keringkan atau angin-anginkan kaki Anda (jangan gunakan sepatu terus menerus sepanjang hari)
  • Kenakan pakaian yang terbuat dari bahan alami dan menyerap keringat
  • Hindari stress karena dapat memicu keringat yang berlebih
Itulah informasi yang bisa kami berikan mengenai penyebab telapak tangan sering berkeringat dan cara mengatasinya. Semoga Bermanfaat.